Sejarah MotoGP Belanda di Sirkuit Assen dan prediksi MotoGP Belanda 2022
AMSTERDAM – Seri ke-sebelas MotoGP 2022 akan digelar di Sirkuit Assen, Belanda. Sirkuit yang dikenal sebagai "Cathedral Of Speed" ini sudah sangat lama menggelar balapan roda dua GP Belanda sejak tahun 1930-an dan menjadi salah satu balapan tertua di kalender MotoGP sejak FIM didirikan pada tahun 1946 dan bergabungnya Dorna Sport, IRTA dan MSMA dengan FIM pada tahun 1991.
- Data dan statistik sirkuit
Sirkuit Assen saat ini berjarak 4,5 km dengan jumlah 18 tikungan (12 kanan dan 6 kiri). Sirkuit ini aslinya berjarak antara 6 hingga 7 km pada tahun 1950-an hingga 1990-an hingga dirancang ulang pada tahun 2005 menjadi berjarak 4,5 km. Sirkuit Assen merupakan salah satu sirkuit favorit bagi sang legenda MotoGP, yaitu Valentino Rossi. Rider yang dijuluki The Doctor ini menjadi rider tersukses di GP Belanda dengan sepuluh kemenangan di tiga kelas berbeda (delapan diantaranya ia rengkuh di kelas MotoGP). Sedangkan legenda MotoGP lainnya Jorge Lorenzo, belum pernah juara GP Belanda di kelas MotoGP dan menyebut GP Belanda sebagai balapan terburuk sang Por Fuera sepanjang karirnya karena ia tidak pernah menang balapan satupun di kelas MotoGP semenjak debutnya di musim 2008.
- Beberapa momen bersejarah MotoGP Belanda
Berikut ini merupakan beberapa momen dramatis MotoGP Belanda sepanjang sejarahnya.
1. MotoGP Belanda 2013
Balapan ini merupakan kemenangan pertama Rossi sejak kembali ke Yamaha pada awal musim 2013. The Doctor diuntungkan dengan jatuhnya pembalap unggulan lainnya seperti Jorge Lorenzo, Daniel Pedrosa dan Marc Marquez untuk memenangi balapan tersebut.
2. MotoGP Belanda 2015
Balapan yang kontroversial ini diwarnai dengan duel yang melibatkan Rossi dan Marquez sepanjang balapan. Puncaknya di lap terakhir, dimana keduanya bersenggolan di tikungan terakhir, dan berakhir dengan kemenangan The Doctor atas The Baby Alien. Ini menjadi titik awal perselisihan antara kedua belah pihak ini sebelum akhirnya memanas di sirkuit Sepang.
3. MotoGP Belanda 2006
Insiden serupa juga terjadi di tikungan yang sama di lap terakhir pada tahun 2006. Kali ini melibatkan dua rider asal Amerika Serikat yaitu Colin Edward dan alm. Nicky Hayden. keduanya bersenggolan di tikungan terakhir, dan berakhir dengan kemenangan The Kentucky Kid atas Texas Tornado yang terjatuh dan gagal menyelesaikan balapan.
Di balapan MotoGP dengan kondisi cuaca yang mengkhawatirkan, beberapa rider unggulan berjatuhan seperti Andrea Iannone, Jorge Lorenzo, Dani Pedrosa dan Valentino Rossi. Insiden tersebut dimanfaatkan Jack Miller yang sukses menjadi rider Australia keempat yang menjuarai GP Belanda setelah Casey Stoner, Michael Doohan dan Wayne Gardner. Sementara itu di kelas Moto3, Francesco Bagnaia meraih kemenangan GP pertamanya sepanjang karirnya.
So, drama apalagi yang akan tersaji di balapan MotoGP Belanda 2022 ini? Mampukah Fabio Quartararo tampil kokoh di Assen? Saksikan siaran langsung balapan MotoGP Belanda 2022, Minggu 26 Juni mulai pukul 17.00 WIB hanya di Trans7!
Comments
Post a Comment